Pyramid Giza, Misteri Tak Berujung

BANYAK orang mengira bahwa pyramid di Mesir hanya tiga, seperti yang terdapat di Giza. Padahal, tidak kurang dari 97 pyramid, ada di seluruh Mesir, hanya bentuknya saja yang lebih kecil ketimbang 3 pyramid Giza. Sebagian pyramid itu terdapat di padang pasir Saqqara (25 km dari Kairo), yang merupakan pyramid tertua di Mesir. Pyramid ini dibangun oleh Raja Zoser. Sedangkan lainnya terdapat di kawasan Wastha, 90 km selatan Kairo.

Ada yang berbeda dengan program umrah plus Cairo, Cordova mencoba lebih memberikan inovasi dalam perjalanan ke negeri yang kesohor dengan sebutan seribu menaranya itu. Berbeda dengan paket program lainnya, destinasi yang dirancang Cordova lebih menampilkan wajah negeri Mesir dengan world heritage-nya itu lebih santai dan berisi. Baik itu dalam merenungkan sejarah maupun eksplorasi jejak kaum Purba. Sebut saja, untuk lebih mengetahui sejarah detail mengenai Sphinx dan Pyramid, Cordova meng-agendakan pergelaran Sound And Light Show Pyramid, sebuah pertunjukkan malam di tepi sahara yang membentang antara Sphinx dan padang yang teramat luas.

Sebuah tim riset dari Italia yang meneliti peninggalan bangsa Mesir Kuno menemukan sebuah ruangan yang mirip tempat permainan bowling. Penemuan ini merupakan hasil kerja keras para periset di provinsi Fayum, sekitar 100 km barat daya Cairo.