Pernahkah adik-adik ditanya oleh ibu atau bapak guru di sekolah mengenai masa libur, bagaimana dan kemana adik-adik menghabiskan liburan (?), pasti ada yang menjawab ke rumah nenek, ikut pesantren kilat, liburan ke puncak, ke Taman Safari, ke Bali, dan lain-lain. Bahkan mungkin ada juga yang menghabiskan liburannya ke Singapura, Australia, Paris dan juga Amerika. Wuihh… seneng ya liburannya ke luar negeri, bisa mendapatkan pengalaman baru dan mengenal adat serta budaya di mancanegara. Tapi teman-teman, pernah gak teman-teman berpikir akan menghabiskan masa liburnya nanti di tanah suci, sambil umroh, teman-teman juga punya kesempatan tuk lebih dekat sama yang Menciptakan kita dan alam semesta Allah SWT. Disana temen-temen bisa juga loh sambil mempelajari fenomena alam. Melihat dan merasakan bagaimana kondisi alam di tanah suci yang sesuai persis dengan ilmu-ilmu yang adik pelajari. Contohnya, kenapa saat kita thawaf di depan Ka’bah, doa kita cepat dan pasti dikabulkan. Kalau kita teliti dari ilmu fisika atau pengetahuan alam misalnya, bagaimana sesuatu yang berputar akan menghasilkan gelombang yang sangat kuat, mengangkat sesuatu itu ke atas hasil dari putaran itu. Begitu juga saat kita berdo’a dalam putaran thawaf itu, gelombang putaran yang kuat akan mengangkat doa-doa kita di sisi-Nya. Subhanallah…
Masih banyak yang dapat adik-adik pelajari nanti di tanah suci, misal lain, ketika adik-adik nanti berziarah ke Mantiqah Baidla atau sering disebut “Medan Magnet†di Madinah Al-Munawarah. Di sana kita akan melihat bagaimana kendaraan kita (bus) akan berjalan kencang sekitar 80-120 KM/jam tanpa menghidupkan mesin kendaraan itu. Bukan karena jalannya menurun lho ya, tapi karena tarikan magnet di area itu begitu besar sehingga dapat menarik kendaraan kita dengan sangat besar. Wah, pokoknya banyak sekali yang dapat kita pelajari dari fenomena dan kondisi alam di Tanah Suci.
Liburan nanti, Cordova memiliki agenda khusus buat adik-adik di Tanah Suci. Dijamin deh adik-adik pasti bakal puas nikmati masa liburan. Selain melaksanakan umroh, adik-adik akan mendapatkan pengetahuan yang langsung dirasakan di sana. Dengan pembimbing dan kakak-kakak muthawif yang gaul dan berpengalaman, adik-adik akan diajak bersama menyelami perjalanan Rasulullah SAW. Mungkin selama ini, adik-adik hanya menyaksikannya di layar televisi, dan mungkin juga ada yang pernah umroh, tetapi program ini kami rancang khusus buat adik-adik yang selalu haus akan makna sebuah bangunan atau sejarah yang jarang didapatkan langsung di bangku sekolah. Apalagi perjalanan umroh ini akan terfokus pada sebuah penelitian yang sesuai dengan adik-adik inginkan. Namanya program “Umroh Scientist Edition†, jadi nanti adik-adik seolah menjadi seorang ilmuwan yang akan meneliti fenomena dan kondisi yang terjadi di tanah suci. Selama ini kita hanya melihat saja, tetapi nanti adik-adik akan langsung terjun sebagai peneliti. Wah seru ya…
Kalau adik-adik penasaran, ayo kita isi liburan nanti dengan menjadi “peneliti†di Tanah Suci. Bukan hanya itu lho, kita juga memiliki program Umroh Scientist Edition plus ke Egypt dan Turki. Tentunya disana kita mempelajari juga bagaimana fenomena alam dan bangunan kuno bisa kokoh sampai saat ini. Semua impian itu, akan adik dapatkan di sini. Wish Come Trueâ€â€¦