Rasanya Anda akan sering mendengar, membaca dan melihat bagaimana keutamaan bulan suci Ramadhan. Kemuliaannya menjadi semacam magnet spiritual,yang membuat orang-orang muslim ‘bergumul’ menikmati indahnya ‘rasa’ Ramadhan disetiap kedatangannya. Spirit keagamaan sangat nampak pada setiap kita yang menanti Ramadhan tiba. Bukan hanya ‘para pujangga dadakan’, penjual kolak dan gorengan pun, ikut serta ambil bagian dari ‘Nafas Ramadhan’ ini. Indah dan sangat berbeda.Beda dari sebelas bulan yang lain, berbeda pula semangat spritualitas-nya, karena memang ketika satu ibadah di kondisikan dari semua aspek-nya, tentu value ibadah itu kan terasa lebih semarak. Di ‘kepung’ dari berbagai lini, pengajiannya lah, makanannya, hiburannya, dan terutama ibadahnya yang general. Yah, Ramadhan adalah bulan yang menyatukan ragam ibadah dalam satu waktu.
Pastinya kita sering mendengar ‘Giat lah beribadah, mumpung ramadhan’. Sepintas –memang- ungkapan ini seolah ‘aji mumpung’ dalam beribadah. Namun –sesungguhnya- hal itulah yang terjadi. Kemuliaan Ramadhan memang berbeda dari bulan lainnya, keutamaan dan istimewanya pun lebih terasa, bulan yang diharapkan para sahabat Rasul untuk selalu ada di 11 bulan lainnya. Bulan yang mengeluarkan cahaya berkah bukan hanya umat Muslim semata, tetapi umat manusia pada umumnya.
Karenanya, Cordova meng-‘create’ sebuah gerakan, jika –hal ini- bisa dikatakan gerakan moral, untuk kita lebih menghargai Ramadhan. Yah “do MORE” adalah sebuah ‘gerakan’ semoga saja menjadi inspirasi bagi setiap kita untuk lebih memaknai ke-Agungan bulan ini. Sengaja Cordova mengecilkan makna ‘do’ dan lebih membesarkan ‘MORE’-nya. Sehingga setiap orang dari beragam status social manapun bisa memberikan yang terbaik untuk Ramadhan tercinta. ‘do’ disini pula bisa mengandung arti dari ‘kerjaan yang berbeda dari biasanya’, tetapi perbedaanya itu lebih mengandung positif yang lebih. Tidak perlu besar, melakukan yang terbaik dalam scope kecil pun menjadi semangat gerakan ini. So, ‘do MORE’ ini adalah semacam ‘gerakan senyap’ untuk terus melakukan hal-hal kecil, bahkan bisa dijadikan sebagai add dari ibadah yang rutin, atau ada perbedaan ‘do’ dari yang biasa dikerjakan selain ramadhan. Simple-nya “Lakukanlah yang Terbaik!”
Dalam hal ini, Cordova akan terus mencoba memberikan yang terbaik bukan hanya pada orang-orang terbaik, tetapi jua pada bulan yang terbaik ini. Selain gerakan ‘do MORE’-nya, dengan semangat terbaik Cordova mencoba memberikan product ‘Victory Stage’ teruntuk semua orang yang mencinta Ramadhan, dengan konsep yang tertuang pada Cordova Pit Stop.
Apa itu Victory Stage, dan Bagaimana Cordova Pit Stop (?) Nantikan artikel-artikel selanjutnya…
#Ramadhan Kareem