25 Mei – 2 Juni 2014
Mungkin tema diatas sedikit mirip dengan sebuah iklan tentang product yang dipasarkan di berbagai media mainstream yang ada. Sebuah kalimat penguat untuk memberikan citra yang berbeda dengan product-product lain pada umumnya. Ada semacam eksklusivitas pada citra yang dipasarkannya, jarang dan unik. Ya, pun demikian dengan maksud tema diatas. Cordova memiliki product smartJOURNEY yang berbeda dengan biasanya, jarang dan –mungkin- hanya sekali ini saja bisa terlakoni. ‘No Journey Like It’ adalah product umrah yang akan memberikan pengalaman Anda berbeda, baik dari segi waktu yang dipilih, maupun momentum yang sangat bernilai untuk mengeksplor segala pengalaman ibadah kita di Tanah Suci.
Bagi yang memiliki akivitas seabreg, dan enggan mengambil cuti lama-lama, journey kali ini memberikan kesempatan untuk bisa melaksanakan umrah dengan hanya mengambil 4 hari cuti. Yah, karena kurun waktu tersebut kita memiliki tanggal merah (hari libur) yang lumayan sedikit membantu kita agar tidak mengambil cuti kerja terlalu lama. Aktivitas kerja bisa terkontrol, dan –tentunya- juga ibadah umrah kita bisa terlaksana. No Journey Like it! –mungkin- untuk beberapa waktu kedepan, masih teramat sulit menemukan tanggalan seperti ini.
Perbedaan Journey seperti ini juga karena tepat dua hari kita berada di Tanah Suci, adalah satu waktu yang bertepatan dengan peristiwa besar yang dilakoni Rasulullah SAW. Peristiwa itu tiada lain adalah ketika Manusia Agung Muhammad SAW dipanggil dan bertemu secara langsung dengan ALLAH SWT. Peristiwa Isra Mi’raj, tepat ketika kita berada di Madinah menjadi hal yang sangat emosional. Secara jasad kita berada dekat dengan Rasulullah, pun demikian dengan momentum yang mengingatkan kita pada perjalanan Isra Rasulullah. Allahumma Sholli ‘Ala Muhammad. Peristiwa besar di tempat yang besar akan anugerahnya. Mungkin, kalaupun berulang perjalanan ini hanya bisa dilakukan kembali tahun yang akan datang.
Berikutnya adalah; perjalanan ini tepat dengan bulan Rajab, bulan yang senantiasa Rasulullah berdoa akan keberkahan pada setiap langkah kita sebelum menuju pada bulan suci Ramadhan. Semacam preparing ruhiyyah untuk menghadapi ramadhan. Diakhir bulan Rajab dan mengawali bulan Sya’ban kita berada di Tanah Suci. Pada saat itu, Rasulullah SAW senantiasa berdoa kepada ALLAH dengan doa “Allahumma Bariklanaa fii rajab wa sya’ban, wa balighnaa fii Ramadhaan” (Yaa ALLAH berkahilah kami pada bulan rajab dan Sya’ban ini, dan sampaikanlah kami pada bulan Ramadhan).
Subhanallah… untaian doa dan harap yang dipanjatkan di sebuah tempat yang teramat kabul adalah pengharapan kita yang tiada batas.
No Journey Like It, hanya Anda temukan di Cordova Travel… Enjoy it!