anfaat buah untuk kesehatan tubuh sangat beragam. Selain untuk memelihara kesehatan organ, kandungan nutrisi pada buah juga bermanfaat untuk melindungi tubuh dari penyakit bahkan dapat membantu proses penyembuhan penyakit. Tidak heran jika para ahli kesehatan menyarankan untuk mengonsumsi buah setiap hari.
Di era modern ini, banyak yang melupakan Al Qur’an seebagai petunjuk hidup. Padahal, banyak sekali pesan dan ilmu yang baik di dalamnya. Ada kurang lebih 7 jenis buah-buah an yang disebutkan di Al-Qur’an dan disarankan untuk mengkonsumsinya untuk memaksimalkan kesehatan
“Demi buah tin dan buah zaitun,” begitu bunyi QS. At-Tin ayat 1.
Buah tin atau ara adalah tumbuhan unik yang bentuknya menyerupai tetesan air mata. Seperti yang sudah disebutkan, buah ini ada khusus dalam surat QS. At-Tin ayat 1.
Buah dengan nama fig ini, memiliki ragam manfaat kesehatan. Mengutip Healthline, mengonsumsi buah tin mampu menjaga kesehatan pencernaan, jantung, kulit, mengontrol kadar gula darah, hingga memiliki sifat antikanker.
Masih dalam surat yang sama, buah zaitun juga merupakan tanaman istimewa. Wajar, baik buah maupun minyaknya kerap kita konsumsi dalam hidangan sehari-hari. Bahkan, zaitun digadang-gadang sebagai salah satu buah yang kaya manfaat kesehatan.
Beberapa manfaat minyak zaitun, misalnya, bisa menjadi pilihan lemak baik untuk kesehatan jantung. Tak hanya itu, mengutip Bbcgoodfood, minyak zaitu juga kaya akan antioksidan, mencegah darah tinggi, depresi, osteoporosis, hingga membunuh bakteri di perut.
Sudah bukan hal yang luar biasa lagi kalau buah kurma memiliki derajat khusus yang tinggi. Buah ini bahkan dianjurkan untuk dimakan pertama kali saat berbuka puasa. Dan nyatanya buah ini merupakan favorite Rasulullah ﷺ untuk sarapan pagi.
“Dia menumbuhkan bagi kamu dengan air hujan itu tanam-tanaman; zaitun, kurma, anggur, dan segala macam buah-buahan. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar ada tanda (kekuasaan Allah) bagi kaum yang memikirkan,” QS. An-Nahl ayat 11.
Keistimewaan kurma juga dibarengi dengan manfaat kesehatan yang bisa dihasilkan oleh buahnya. Manfaat tersebut juga telah melalui proses penelitian yang diterbitkan beberapa jurnal kesehatan; seperti kurma bermanfaat dalam meningkatkan kesehatan pencernaan, fungsi otak, tulang, hingga mengontrol gula darah.
Anggur juga merupakan salah satu buah yang disebutkan dalam surat An-Nahl ayat 11. Buah asam-manis ini juga memiliki beberapa manfaat kesehatan yang membuatnya masuk dalam daftar superfood.
Baik anggur hitam maupun hijau kaya akan resveratrol yang berfungsi untuk kesehatan jantung. Enggak cuma itu, anggur juga mengandung antioksidan tinggi, vitamin C, K, serta beta karoten. Tidak heran, kalau anggur kerap jadi
pilihan camilan sehat untuk daya tahan tubuh. lagi, siapa yang bisa menolak? super enak!
“Dan pohon pisang yang bersusun-susun (buahnya),” begitu pisang disebut dalam QS. Al-Waqiah ayat 29. Buah manis nan lembut ini memang istimewa. Terlebih, pisang diselimuti oleh manfaat kesehatan yang luar biasa.
Buah yang kaya karbohidrat ini kerap dijadikan camilan pengganjal saat olahraga. Wajar, makan sebuah pisang bisa membantu meningkatkan stamina kamu saat berolahraga. Ini buah luar biasa! pisang juga memiliki manfaat lain; seperti menjaga kesehatan tulang, membantu mempercepat pemulihan luka, meredakan nyeri lambung dan hati, serta menjaga kesehatan pencernaan.
Dan Dialah yang menjadikan kebun-kebun yang berjunjung dan yang tidak berjunjung, pohon kurma, tanam-tanaman yang bermacam-macam buahnya, zaitun dan delima yang serupa (bentuk dan warnanya) dan tidak sama (rasanya). Makanlah dari buahnya (yang bermacam-macam itu) bila dia berbuah, dan tunaikanlah haknya di hari memetik hasilnya (dengan disedekahkan kepada fakir miskin); dan janganlah kamu berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang yang berlebih-lebihan,” QS Al-An’am ayat 141.
di surat dalam Al-Quran tersebut kita dianjurkan untuk makan buah delima. Ini karena, buah asam-manis tersebut turut mengandung beragam manfaat untuk tubuh manusia. Mengutip Boldsky, buah delima mampu mengontrol tekanan darah dan mengatasi suasana hati yang kurang baik. Saya yakin ini sudah tidak asing karena banyak dari peneliti membuktikan khasiatnya dalam bidang kecantikan.
Itulah 6 buah – buah an yang disebutkan di Al- Qur’an beserta manfaatnya. Dont let any media fool you! these guys are the best!