Munggahan Cordova at Cairo

Munggahan (Bahasa Sunda) yang berarti berkumpul bersama menjelang Ramadhan atau bisa dikatakan menyambut bulan suci adalah tradisi yang tak pernah lepas dikalangan kita saat menjelang Ramadhan. Bukan hanya di Indonesia, munggahan juga sering dilakukan oleh sebagian masyarakat yang berada jauh dari adat dan tradisi negerinya. Rabu kemarin (12/09), Cordova Cairo mengadakan kumpul bareng menjelang Ramadhan bersama lebih dari 20 mahasiswa Al-Azhar. Mensyukuri atas limpahan karunia dan usia memasuki bulan suci juga info-info ringan mengenai kondisi anyar bangsa tercinta menjadi content munggahan sore itu.

Munggahan sekaligus Tasyakur ala Nikmatillah ini bertempat di kantor Cordova Cairo, Cairo Gadeed, Tajammu Awwal No 7 Floor 3, Cairo-Egypt. Meski berbentuk rumah susun (Apartement khas Arab), tapi nuansa Cordova-nya masih kental dengan perpaduan cat berwarna hitam dan kuning disetiap tembok yang membatasi kamar dan ruang tamu. Jarak dari Cairo Airport menuju kantor Cordova tidak lebih dari 45 menit. Menembus sahara yang membentang luas seantero negeri Nabi. Kantor ini juga menjadi Information Center Cordova di Negeri Kinanah, Egypt.

Acara yang diakhiri dengan ngobrol santai dan menyantap makanan asli Indonesia, baso tahu dan siomay ini berakhir menjelang sholat Tarawih. Selain sudah malam, udara Cairo juga sudah memasuki musim dingin. Ahlan Wa Sahlan Yaa Ramadhan… Wa ahlan Cordova fii Al-Qahira…

Related Post

Cinta Sederhana

“Aku ingin mencintaimu dengan sederhana, dengan isyarat yang tak sempat disampaikan awan kepada hujan yang…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *