Dalam kitab Bukhari dan Muslim juga dalam kitab-kitab hadits yang terkenal lainnya, diriwayatkan bahwa sebelum Rasulullah SAW hijrah, berkumpullah tokoh-tokoh kafir Quraisy, seperti Abu Jahal, Walid bin Mughirah, Al ‘Ash bin Qail dan lain-lain. Mereka meminta kepada nabi Muhammad SAW untuk membelah bulan. Mereka berkata, “Seandainya kamu benar-benar seorang nabi, maka belahlah bulan menjadi dua.”

Masih di kota Italia, setelah merasakan dan menyaksikan keindahan kota Venice, jemaah Europe Muslim Journey hari ini akan melanjutkan perjalanannya menuju Milan. Banyak pelajaran dan inspirasi sepanjang perjalanan itu. Mengenal bagaimana kota indah dengan bola-bola lampu yang bersinar sepanjang malam. Kini mereka akan kembali melihat kota yang juga memiliki arsitektur yang sangat indah, tata letak dan kebersihannya membuat kagum banyak orang.

Pada artikel sebelumnya Cordova me-rekomendasikan aplikasi Al-Quran yang memudahkan kita untuk membaca sekaligus mempelajarinya. Kali ini, terdapat aplikasi Hadits yang lengkap dan praktis untuk di pergunakan. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur – fitur yang sangat memudahkan kita untuk membaca, memahami dan mempelajarinya.

Saat lebaran kemarin, -tentunya- banyak cerita dari setiap kita. Kisah yang menggambarkan bagaimana ritual kemenangan itu berlaku pada setiap orang yang merayakannya. Bahkan non-muslim pun ikut merayakan dengan mengunjungi setiap rumah untuk sekedar ‘salaman’ dan membagi-bagi parcel. Pada hari itu, semua saudara dan kerabat saling berbagi rasa, saling membawa makanan, tidak jarang juga diantara kita saling membagi amplop untuk anak-anak kecil yang ceria menanti pembagian ‘ampau’ atau sering diistilahkan dengan uang ‘THR’. Berapa lembaran uang baru kerap diburu mereka, dikumpulkan dan dijajakan untuk membeli mainan ala lebaran. Tidak jarang juga yang di-stor-kan pada orang tuanya, sehingga setiap ada yang membagi, si anak langsung memberikan uang itu pada ibunya. Kontan dengan perasaan sedikit malu, si ibu ‘menampung’ uang ‘THR’ anak. Semakin banyak anak, semakin banyak ‘ampau’. Dunia anak memang tidak bisa disamakan dengan kita, terlebih dipaksakan untuk memahami makna Iedul Fitri, sebagai momentum pensucian diri, yang mereka tahu, setiap lebaran banyak makanan, banyak saudara, dan juga banyak uang. Pengertian mereka terhadap lebaran iedul fitri, lambat laun akan berubah setelah mereka beranjak dewasa.

Melihat ‘ritual’ pembagian uang lembaran baru di setiap hari raya, rasanya menarik untuk dijadikan semacam simulasi Hari raya dengan Ramadhan. Ketika diri merasa ‘kotor’ karena dosa dan nista yang dilakukan. Maka yakinlah, pada momentum fitri itu, ALLAH memaafkan dengan kasih sayangnya yang tak pernah pudar. Justru sebaliknya, ketika kita ragu akan ke-Murahan ALLAH dalam mengampuni dosa setiap hambanya, maka disanalah dosa besar bermula. Jadi, yakinlah, Khusnudzon kepada ALLAH bahwa dosa kita akan diampuni, ketika kita sadar dan mengadu kepada-NYA, memohon ampun atas segala khilaf. Seperti simulasi selembar uang ‘seratus ribuan’ ketika ia ditawarkan kepada anak-anak sebagai uang ‘THR’ maka mereka akan berebut menerimanya. Pun, kendati uang merah itu kita remas-remas menjadi sangat lusuh, mereka tetap akan menerimanya. Bahkan, sekalipun jika uang itu kita injak dan masukan ke dalam lumpur, mereka akan tetap menerimanya.

Seakan tidak perduli dengan uang yang sudah kotor, berlumpur dan ‘berubah’ warna. Anak-anak berebut ingin mendapatkan uang yang sudah kotor itu. Bahkan kita sekalipun, masih melihat bahwa uang itu ‘masih’ bernilai.

Rasanya, dari simulasi itu, kita memiliki pelajaran berharga tentang bagaimana kita mengenal diri kita. Bagaimana sesuatu yang bernilai itu tidak bisa mudah terkurangi hanya karena bentuk fisiknya yang lusuh dan kotor. Uang merah yang kotor itu tetap berharga Rp. 100.000. Pun demikian dalam aktivitas hidup kita sehari-hari, sering kita merasa lusuh, kotor, tertekan, terinjak, tidak berarti dan merasa rapuh ketika dihadapi masalah. Kita seringkali merasa tak berguna, tak berharga di mata orang lain, diacuhkan dan kadang tak dipedulikan. Namun sesungguhnya yang terjadi adalah bahwa kita tak akan pernah kehilangan nilai di mata ALLAH SWT. Bagi-Nya, lusuh, kotor, tertekan, ternoda, selalu ada saat untuk ampunan dan maaf. Kita tetap tak ternilai di mata Allah SWT.

Nilai dari diri kita, tidak timbul dari apa yang kita sandang, atau dari apa yang kita dapat. Semuanya berada dalam jiwa, jika nilai jiwa kita sangat berharga, meski raga dalam kondisi lusuh dan kotor, kita tetap sebagai manusia yang tak bernilai, yang diperebutkan oleh manusia lainnya.

Cinta ‘Berkarat’ Antara Egypt & Indonesia

Awalnya, sangat berat menanggapi airmata yang tercurah di ‘Negeri Seribu Menara’ ini melalui tulisan. Karena memang sulit untuk dibayangkan dalam satu paragraf halaman sekalipun, bagaimana keindahan, ke ramah-tamahan, toleransi, kehangatan dan keharmonisan masyarakatnya, kini menjadi airmata dan darah yang hampir terpercik di seantero negeri. Kairo, Alexandria, Zaqozik, Mansourah, Matruh, Fayoum dan kota-kota lainnya menjadi sangat mencekam. Juga, akhir-akhir ini sudah banyak pembahasan di jagad maya tentang kondisi yang terjadi di Egypt. Pendzoliman Junta Militer terhadap Presiden Mursi, telah sangat jelas menggambarkan arogansi militer yang inkonstitusional. Kita hanya ingin memberikan stimulus pada Bangsa Indonesia, terutama Presiden SBY untuk melihat sejarah berdirinya negeri ini, melihat dan membaca dengan hati. Sehingga, ia mampu tuk memberikan pernyataan resmi tentang peristiwa yang terjadi di Mesir dengan penuh simpati. Bukan malah hanya berkomentar di Twitter.

Akar sejarah Indonesia dengan Mesir sangat kuat. Pengakuan Dunia Internasional terhadap merdekanya negeri ini, diawali oleh Mesir. Sehingga diikuti oleh bangsa lainnya untuk melegitimasi Indonesia sebagai bangsa yang merdeka. Teringat sebuah kisah utusan dari Indonesia (sebuah tempat yang pada saat itu, belum dikenal dan belum diakui internasional). Utusan yang baru tiba di Mesir pada tahun 1947, hanya ditanya “Are You Moslem?”. Dengan serempak mereka menjawab “Yes”.

Lalu petugas imigrasi bandara itu, hanya bilang “Well, then Ahlan wa Sahlan, Welcome!”. Dan H. Agus Salim, AR Baswedan, Mr. Nazir & Prof Rasjidi hanya lewat begitu saja tanpa diperiksa petugas. Setelah itu, mereka bersiap menghadap Perdana Mentri Mesir dan Raja Farouq dengan pakaian sederhana. Setelah 3 bulan lamanya mereka bernegosiasi, menjelaskan tentang Indonesia ke wartawan-wartawan, mencari dukungan dll, namun baru kali ini, mereka di terima langsung oleh Perdana Menteri Mesir.

Nama Indonesia sayup-sayup muncul menghiasi media di Mesir. Hingga pada suatu malam mereka bertemu Raja Farouq dan raja berkata “Karena persaudaraan Islam lah, terutama, kami membantu dan mendorong Liga Arab untuk mengakui kedaulatan Bangsa Indonesia.”

Di lain hari, pada tanggal 10 Juni 1947, pada pukul 9 pagi para delegasi RI tiba di ruang Kemenlu Mesir, sekaligus PM Mesir Nokrashi Pasha. Namun mereka menunggu sekitar setengah jam, dan tiba – tiba keluar seorang -duta Besar Belanda- dari ruang PM Mesir. Belanda memprotes Mesir karena akan mendukung Indonesia.

Dengan tegas, PM Mesir bilang “Menyesal sekali kami menolak Tuan, sebab Mesir selaku negara berdaulat, dan sebagai negara yang berdasarkan Islam, mendukung perjuangan rakyat Indonesia untuk berdaulat, terlebih mereka rakyat Indonesia beragama Islam.”

Detik-detik itu digambarkan oleh AR Baswedan sangat mengharukan, detik yang teramat haru bagi pejuang Indonesia. Mengharap pengakuan kedaulatan dari negara-negara, tentunya bukan pekerjaan yang sangat mudah. Namun “Lega dan syukur kepada Allah, karena Republik Indonesia pada akhirnya mendapat pengakuan De Jure dalam dunia Internasional, Mesir yang pertama mengakui kita,” kata AR. Baswedan.

Bulir- bulir bening membasahi pipi para delegasi. Bergetar tangan H.Agus Salim menandatangani perjanjian persahabatan antara RI dan Mesir 10 Juni itu. Kairo menjadi saksi, bahwa disanalah, tonggak RI dikenal, bahkan suaranya mulai didengar. Pada 29 Juni Libanon mulai mengakui kedaulatan RI, satu per satu pengakuan berdatangan. Pupus harapan Belanda yang menandatangani perjanjian Linggarjati maret 47, bahwa nanti akan membentuk Indonesia Serikat, akan dikuasai Belanda. Pengakuan Mesir telah menghancurkan harapan tersebut. Tak lama, Juli 47 Belanda melancarkan Agresi pertama. Dengan dukungan Internasional, RI saat itu bisa bersuara di PBB, hingga di inisiasi perundingan Renvile – oleh PBB- yang akhirnya dilanggar Belanda sendiri pada Agresi Militer Belanda II.

Kini, Mesir kembali bergejolak. Ikatan batin itu mungkin terasa samar-samar. Pengakuan dari setiap negara yang mendukungnya sangat dinanti. Minimal menyuarakan bahwa perlakuan kudeta militer terhadap Presiden terpilih itu adalah sebuah pelanggaran yang jahat. Kini, mampukah Presiden RI, yang dulu pernah memohon-mohon diakui legitimasinya sebagai negara berdaulat, dan dengan sangat berpengaruh Mesir memberikan legitimasi itu dengan sangat mudah. Sekaligus sikap pimpinan Bangsa RI ini akan mencerminkan karakter bangsa, apakah bangsa yang santun, atau bangsa yang tidak tahu berterima kasih.

Adakala seorang muslim memandang biasa pada sebuah moment luarbiasa. Apatis, melongo, biasa saja, terlebih respect atau antusias dalam menyambutnya. Ramadhan tak ubah nya sebelas bulan lain, tiada perbedaan yang signifikan. ‘yah mungkin bedanya bagi muslim diharuskan berpuasa, itu saja. Yang lainnya sama, ‘yang kerja ya kerja, nyari duit. Yang ibadah ya khusyuk di masjid. Begitulah –mungkin- sebagian kecil memandang Ramadhan yang tiada istimewanya. Padahal sesungguhnya ia (Ramadhan) adalah satu bulan yang mampu menyelamatkan keabadian dalam panasnya neraka, ia juga bisa menjadi syafaat (pertolongan) di kala kemalangan terjadi di akhirat. Ramadhan pula memiliki gerbang khusus masuk surga, melalui shaumnya. Ramadhan bak ‘amnesti’ bagi mereka yang terancam hukum pancung, atau ampunan bagi mereka yang melakukan dosa dan nista. Karenanya betapa ‘percuma’-nya diri ketika Ramadhan datang, sedang diri tak bersiap. Jiwa tak ber-suka.

Hampir di setiap tahun di pertengahan Ramadhan, sebelum airmata tumpah dalam penyesalan yang mendalam. Bukan karena Ramadhan kan segera sirna laiknya para ulama yang larut dalam kesedihan, karena mendamba Ramadhan tiba setiap saat. Atau karena tangisan anak yang merengek ingin dibelikan baju lebaran seperti yang dipakai teman-temannya, atau karena tidak punya dana untuk mudik. Namun airmata yang biasa tercurah saat itu adalah rasa sesal karena menyiakan tamu yang entahlah usia ini akan kembali menyapanya atau tidak.

Tamu yang telah lama dinanti, namun sering lupa akan keagungannya. Tamu yang memberikan kesempatan peleburan genangan nista dan dosa. Menghancurkan segala kotor yang kita luluri sekujur diri di bulan-bulan lainnya. Perencanaan shaum tanpa dusta, shaum tanpa paksa, dan shaum tanpa dosa, sulit direalisasikan dalam praktiknya. Bukan menyanggah sabda Rasul yang menyebutkan Ramadhan ini pintu surga di buka lebar-lebar, pintu neraka di kunci dan syetan-syetan di ikat kencang. Benar bahwa syetan dalam bentuk jin itu di ikat pengaruhnya agar tidak mendominasi keburukan di muka Bumi, namun bagaimana dengan syetan yang berjenis manusia, atau yang memiliki watak itu, bisa saja menjadi ‘influence’ virus keburukan. Sehingga ‘mengkambing-hitamkan’ ramadhan dengan dalil itu, padahal dirinya adalah perwujudan tabiat syetan yang sulit di ikat oleh aturan Ramadhan. Begitulah sisi gelap manusia yang kadang perencanaan amal baik-nya kerap tersita dan cenderung amblas, hingga tak terasa Ramadhan berakhir.

Katanya Ramadhan bulan Qur’an, tapi tak sebaris pun mushaf terbaca. Konon Ramadhan bulan berkah, namun rezeki cepat hilang, dan terus merasa kurang. Sejatinya Ramadhan adalah bulannya silaturahmi terjaga, tetapi justru keadaan sosial dan keluarga bak neraka. Direncana sunat terawih tak terlewat, eksekusinya bolong setengah bulan. Direncana khatam Qur’an dalam Ramadan, act-nya kosong, bahkan satu Juz pun butuh sebulan membacanya. Direncana setiap Ramadhan tiba, ingin menjadi orang yang gemar shodaqah, buktinya jangankan infak shodaqah, zakat fitrah pun harus berapa kali diingatkan.

Seringkali di Ramadhan manusia menjadi lihai dalam perencanaan, -meski- sebenarnya di bulan lainnya pun demikian (pawai dalam perencanaan saja). Perencanaan yang aksinya tak sebanding dengan prosentasi gairahnya. Kalaupun tidak ‘tekor’ minimal merugi dalam menuai berkah di Ramadhan. Sehingga wajar jika Rasul bersabda “Berapa banyak orang yang berpuasa, namun ia tidak mendapatkan apa-apa dari puasanya kecuali lapar dan dahaga…” (HR. Bukhari dan Muslim).

Yah mungkin sebelum airmata mengalir deras di setiap penghujung Ramadhan nanti, sebelum habis Ramadhan nanti, mari bersama mengikatkan kembali ikrar kita dalam jiwa untuk bisa lebih memberikan manfaat pada bulan yang penuh dengan keagungan ini.

Loyality & Totality

Pada malam itu, malam Jum’at 17 Ramadhan 2 H. Nabi Muhammad SAW lebih banyak mendirikan shalat di dekat pepohonan. Sementara ALLAH menurunkan rasa kantuk kepada kaum muslim sebagai obat agar mereka bisa beristirahat menjelang pertempuran hebat. Sedangkan di pihak lain, kaum musyrikin berada dalam keadaan cemas. ALLAH menurunkan rasa takut kepada mereka, memasuki relung jiwa dan persendian darah para musyrik, sehingga muncul rasa gelisah yang melanda. Sepanjang malam itu, Rasulullah SAW mengulang-ngulang doa yang beliau panjatkan; “… Ya ALLAH, jika ENGKAU berkehendak (orang kafir menang), tidak akan ada lagi yang menyembah-MU. Ya ALLAH, jika pasukan yang kecil ini ENGKAU binasakan pada hari ini, tidak akan ada lagi yang menyembah-MU…”

Terus menerus Beliau mengulang doa ini, sehingga selendangnya terjatuh karena lamanya berdoa. Kemudian datanglah Abu Bakar Shiddiq RA. Memakaikan kembali selendangnya yang terjatuh sambil memeluk beliau… “Cukup-cukup wahai Rasulullah…”. mengenai peristiwa itu, ALLAH mengabadikannya dalam Al-Qur’an (QS. Al-Anfal : 12-13).

Tangisan dan harapan Rasulullah SAW pada pertempuran perdana umat Islam ini bukanlah pada khawatir terbunuh atau tidaknya Beliau. Namun justru beliau khawatir pada sebagian umatnya yang baru saja hijrah dan masuk Islam, menghadapi pertempuran dahsyat tak berimbang pada bulan Ramadhan juga. Pada bulan pertama disyariatkannya puasa, umat Islam harus bertempur dengan kaum Musyrik yang telah mempersiapkan perlengkapan militer canggihnya. Rasul sedikit cemas tentang keimanan mereka, jangan sampai goyah dan terhempas oleh fakta yang mereka hadapi saat itu, yakni harus bertempur dengan kekuatan pasukan yang jumlahnya 3 – 4 kali lipat pasukan muslim. Juga tepat di bulan pertama disyariatkannya puasa.

Bertemulah dua pasukan yang tak berimbang jumlahnya di tempat yang bernama; Badar. Pasukan Islam 313 orang dan pasukan Musyrik berjumlah 1200 orang lebih. Kembali lagi Rasulullah sempat merasa khawatir akan hal ini, beliau juga belum menyaksikan loyalitas penduduk (pasukan) Madinah di tengah masa-masa sulit. Adapun sahabat (pasukan) Muhajirin yang bersama-sama dari Makkah, beliau sangat mengetahuinya. Sehingga, -meski- Abu Bakar dan Umar ibnu Khattab meyakinkan Rasulullah, beliau belum merasa puas. Rasulullah SAW menunggu reaksi sahabat yang berasal dari Madinah (penduduk asli/ kaum Anshor). Akhirnya menghadaplah seorang Anshor, Al-Miqdad bin ‘Amr seraya berkata; “Wahai Rasulullah, majulah terus sesuai apa yang diperintahkan ALLAH kepada mu. Kami akan selalu bersama mu. Demi ALLAH, kami tidak akan mengatakan sebagaimana perkataan Bani Israil kepada Musa: ‘Pergi saja kamu, wahai Musa bersama Rab-mu (ALLAH) berperanglah kalian berdua, biar kami duduk menanti di sini saja.”

Kemudian al-Miqdad melanjutkan: “Tetapi pergilah kamu bersama Rabb mu (ALLAH), lalu berperanglah kalian berdua, dan kami akan ikut berperang bersama kalian berdua. Demi Dzat Yang mengutusmu dengan kebenaran, andai engkau pergi membawa kami ke dasar sumur yang gelap sekalipun, kami pun siap bertempur bersama mu hingga Engkau bisa mencapai tempat itu.”

Setelah mendengar pernyataan itu, Rasulullah SAW merasa lebih tenang dan segera menyiapkan pasukan di Medan Juang. Beliau berjalan di tempat pertempuran dua pasukan. Kemudian berisyarat, “Ini lokasi tempat terbunuhnya fulan, itu tempat matinya fulan, disana tempat terbunuhnya fulan….”
Dan tidak satupun orang kafir yang beliau sebut namanya, kecuali meninggal tepat di tempat yang diisyaratkan beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam.

Selain itu, ini pun menjadi pertempuran pertama umat Islam dengan kemenangan yang gemilang. Tak di ayal, Ramadhan bukan alasan untuk tidak bisa memanggul senjata dan bermalas-malas, itu semua terbukti dengan kegigihan, umat Islam mampu berjuang dengan semangat yang luar biasa. Ditambah dengan loyalitas dan ketaatan terhadap pimpinan, menjadikan keridhoan ALLAH dalam membantu pasukan muslim memukul mundur pasukan musuh, yang secara logika perang sulit terkalahkan.

Beberapa hari lalu, diawal bulan puasa, berbagai media menayangkan sebuah program menarik: bagaimana pemain muslim perlahan ikut mengubah wajah Liga Primer Inggris. Data resmi meyebutkan setidaknya 40 pemain di Liga Primer menyebut dan ‘memproklamirkan’ diri sebagai seorang muslim. Masih belum luar biasa dari segi jumlah -sebenarnya- masih kurang 10 persen dari keseluruhan 540 pemain dari 20 klub yang terdaftar di Liga Primer. Meski sedikit dari segi jumlah, namun dampaknya tak bisa diabaikan. Demikian pesan yang nyaring dari media tersebut. Contoh pengaruh itu bertebaran. Misalnya, Liverpool hanya menyediakan ayam halal untuk dikonsumsi para pemain di musim latihan, karena baik yang muslim maupun bukan, sama-sama bisa mengonsumsinya. Newcastle menyediakan mushola di St James Park. Arsenal memberi waktu luang bagi pemain yang ingin menjalankan sholat.

Tidak terbatas pada tiga klub itu saja tentunya, hampir semua klub yang memiliki pemain muslim memberikan konsesinya masing-masing agar mereka bisa semaksimal mungkin menjalankan kewajiban. Toh prinsipnya bagi klub-klub ini, kalau pemain senang, maka kerja mereka akan maksimal, dan klub juga yang akan meraih keuntungan.

Walau sifatnya masih semi resmi, bahkan ada kursus bagi para calon pelatih untuk memahami ritual seperti puasa dan sholat yang harus dijalani pemain muslim. Tujuannya sederhana, agar potensi konflik bisa dikurangi dan keseimbangan yang mutualistis bisa dicapai.

Bank Barclays sebagai sponsor Liga Primer bahkan tidak lagi memberi sampanye bagi mereka yang dipilih menjadi man of the match. Tidak untuk pemain muslim maupun non-muslim. Awal sebabnya sederhana. Yaya Toure pernah dengan sopan menolak pemberian sampanye itu dengan mengatakan dirinya muslim dan tidak minum alkohol. kerennya, pemain sekaliber Yaya seringkali menjadi man of the match. Begitupun dengan beberapa pemain muslim lain. Karenanya diputuskan, untuk tidak mempermalukan kedua belah pihak lebih baik sampanye diganti semacam trofi, karena ternyata pemain non-muslim juga tak keberatan sama sekali dengan pergantian itu.

Bahkan konon perayaan kemenangan di ruang ganti pemain, lengkap dengan semburan sampanye, dilakukan setelah pakaian para pemain muslim disingkirkan terlebih dahulu supaya tidak terkena percikan minuman beralkohol itu.

Dengan banyaknya pesepakbola muslim, para pemain yang dikenal atau dianggap insular — tak peduli dengan kehidupan lain di luar sepakbola –, menjadi sedikit banyak mengerti apa itu Islam dan hal-hal yang terkait dengan ajaran itu.

Pengaruhnya tidak sebatas di kalangan administrator klub dan liga saja, tetapi juga di kalangan penonton dan suporter. Misalnya pendukung Newcastle punya lagu pujaan khas untuk Demba Ba, sewaktu ia masih bermain di sana, yang mengaitkan kemampuannya mencetak gol dengan bulan Ramadan. Ba dikenal sebagai salah satu pemain yang selalu berpuasa, tak peduli apakah itu hari latihan dan pertandingan. Kalau sebelumnya penggemar Newcastle tidak tahu sama sekali apa itu Islam dan apa yang terjadi selama Ramadan,

Anak-anak pendukung Newcastle, serta siapapun yang suka dengan Ba dan Papis Cisse — yang juga seorang muslim yang taat, banyak meniru perayaan gol mereka dengan bersujud syukur (di atas lapangan). Tentu anak-anak itu tidak paham sama sekali mengapa Ba dan Cisse melakukannya. Tetapi sekali lagi, ada dimensi kehidupan lain yang mulai menyusup tanpa disadari bahkan sejak kanak-kanak.

Inilah kekuatan Islam dalam memberikan influence tanpa menimbulkan konflik, ia menghembus dengan sangat smooth dan polite. Bahkan -bisa jadi- pengaruhnya bisa jauh melebihi ‘juru dakwah’ yang gemar berlucu di televisi sepanjang waktu sahur.

(Dari berbagai sumber)

-Tidak asal puasa-

Tak dipungkuri, sedari rembulan suci tampak di ufuk sana, cakrawala merubah segala peristiwa yang kan terjadi selama 720 jam menuju kefitrahan hakiki. Setiap insan beriman, bahu membahu menyongsong bulan penuh kehangatan, menyibak balutan lentera hitam-nya, menuju sebuah tingkatan ketakwaan yang tiada tara. Yah, Ramadhan menjadi magnet luar biasa bagi setiap muslim dimana pun berada. Semua bergerak mengarah keshalihan massif, semua berjalan menuju buih kecintaan-Nya. Karena memang Ramadhan tercipta sebagai “Mesin” pencuci segala kepongahan manusia. Berbeda dengan semua ibadah yang dilakoni, shaum Ramadhan adalah titik dasar yang mengikat sebenar-benarnya ketakwaan manusia pada Rabb-nya. Jika semua ibadah yang dilakukan dapat terukur oleh kacamata manusia, maka shaum hanya terukur oleh kekuatan Azza wa Jalla.

Seseorang tak mudah mengetahui bagaimana orang lain melakukan kewajiban puasa dengan baik, karena puasa adalah sebuah ketakwaan yang didedikasikan hanya untuk ALLAH SWT. Ibadah ini nyaris lepas dari sifat takabur atau riya tuk menampakkan keshaumannya, shaum pun bukan hanya sebuah ritual ketakwaan belaka, namun lebih merupakan kesinambungan ma’ruf antara dua alam, langit dan bumi.

Tak ayal, disetiap mengawali Ramadhan, setiap muslim di dunia, sebisa mungkin mencoba lepas dari kebiasaan buruk watak dan thabiat-nya. Jika –tak ingin- disebut sebagai “Shalih dadakan” maka kita dapat menafsirkan mereka berduyun-duyun menghormati sakralnya bulan suci umat Islam. Karena tiada yang tahu, ketika “kita” menjadi bagian dari para “shoimin” (orang yang berpuasa), maka segala noktah dalam jiwa kan terkuras bersih oleh keberkahan Ramadhan.

Dihubungkan dengan dimensi duniawi, maka sesungguhnya Ramadhan memiliki efek besar pada perjalanan ruh manusia sebagai makhluk sosial. Selain mengajarkan ketakwaan tinggi pada Sang Pencipta, Shaum dinilai menjadi kunci tuk meruntuhkan sikap rakus manusia. Ia juga mampu menjadi kendali rasa peka sesama manusia disekitarnya. Terlebih dipenghujung shaum kita nanti, Islam menggariskan sebuah kewajiban menyisihkan harta kita melalui zakat fitrah. Sungguh lengkap edukasi yang terdapat dalam Ramadhan, sehingga award yang dijanjikannya pun tak tanggung-tanggung bagi para shoimin yang ‘benar-benar shoim’, mereka kan kembali suci laiknya bayi merah yang mendapat lembaran baru dan bersih dari segala noktah.

Tak salah mengawali Ramadhan tahun ini, dengan segenap rasa, mari bersama membangun sebuah paradigma baru tentang ramadhan. Tidak asal puasa, tidak asal tarawih, tidak asal sedekah, tetapi menjadi puasa, tarawih, dan sedekah yang tidak asal-asalan. Seolah bulan suci ini adalah Ramadhan terakhir dalam hidup kita.

Ramadhan Kareem, Allahu Akram!

-Rindu iklimnya-

Sejak kecil kita telah dikenalkan dengan Ramadhan, kita semua tahu bahwa Ramadhan adalah bulan puasa, namun –rasanya- jarang kita mengerti apa arti Ramadhan dan makna yang terkandung dari kata “Ramadhan” itu sendiri. Secara bahasa ia berarti: Membakar, amat panas. Penyebutan bulan Ramadhan -bulan ke-9 pada kalender Hijriah- sesuai dengan kondisi pada bulan tersebut.” yakni panas membara. Rasa-rasanya kita patut bangga menyaksikan semangat ibadah yang timbul saat bulan Ramadhan tiba, namun dalam kebanggaan itu, ada celah yang membuat kita bersedih. Karena jika ditelusuri, fenomena yang ada, adalah seakan-akan masyarakat kita ‘menyembah’ Ramadhan, dan bukan menyembah Tuhannya Ramadhan, karena jika memang kita menyembah Tuhannya Ramadhan, maka tentu nilai ramadhan selalu tampak dalam ke-sebelas bulan lainnya. Efek dan kestabilan nilai itulah yang sejatinya para sahabat selalu ingin setiap bulan itu bernilai Ramadhan. Whatever (karena kita berada di masyarakat majemuk) -setidaknya- kita masih bangga bahwa di bulan ini banyak yang menjadikan sebagai bulan tobat massal. Terlepas apa selanjutnya yang akan kita lakukan setelah itu, karena tokh yang bisa merubah keteguhan hati itu hanya ALLAH SWT. Hanya pada saat Ramadhan itulah sebagai harapan besar untuk merubah segala tingkah di bulan-bulan lainnya.

Para ulama mengartikan ‘Ramadhan’ sebagai sebuah kata yang terbentuk dari lima huruf, dan setiap hurufnya memiliki makna tertentu yaitu : “Ra”: Rahmat (rahmat Allah), Mim: Maghfirah (ampunan Allah), Dhod: Dhommanun li al jannah (jaminan untuk menggapai surga), Alif: Amaanun min an nar (terhindar dari neraka) Nun: Nurullahi al Azizi al Hakim al Ghofuuri ar Rahiim (cahaya dari Allah SWT yang maha kuasa dan bijaksana, maha pengampun dan pengasih).

Saat kita telaah makna yang terkandung dalam kata ramadhan tersebut kita akan semakin meyakini bahwa datangnya bulan Ramadhan adalah membawa sebuah keberkahan dari ALLAH SWT untuk kita sebagai hamba-Nya. Hal ini sesuai sabda Nabi “Telah datang kepada kalian bulan yang penuh berkah, pada bulan tersebut engkau diwajibkan berpuasa dan dibukalah pintu-pintu surga dan ditutuplah pintu-pintu neraka dan syetan-syetan di belenggu, dalam bulan tersebut ada satu malam yang lebih baik daripada seribu bulan, barang siapa yang tidak mampu mendapatkan kebaikan bulan Ramadhan tersebut maka haramlah baginya surga. (HR. Ahmad, an-Nasa’i dan Baihaqi).

Dari hadits di atas terdapat kaitan yang sangat erat dengan bulan Ramadhan itu sendiri, Rahmat dan Magfirah adalah dua sisi yang sangat erat bagaikan dua sisi pada uang logam yang tak terpisahkan, disaat ALLAH SWT menurunkan rahmat-Nya maka Maghfirah-Nya pun turun mengiringi, demikian juga sebaliknya. Ketika rahmat ALLAH SWT yang diiringi oleh maghfirah-Nya ini telah mengalir, maka jaminan mendapatkan surga dan terhindar dari neraka telah menanti.

Sejatinya menyambut Ramadhan tidak hanya ditampakkan dengan material saja, tetapi semua hati, raga dan apapun yang meliputinya bersatu menanti kehangatan Ramadhan. berseri dari hati, bersuka dari jiwa. Semuanya bersatu menyambut bulan suci-Nya. Ahlan wa Sahlan Yaa Sayyidus Suhur! We Love Ramadhan